Saturday, March 24, 2007

email bombing yang menyebalkan itu

sejak awal tahun ini, beberapa emailku menerima imel yang sama, subjectnya sama, isi sama, ditujukannya kesemua orang baik yang pake imel gratisan maupun imel resmi suatu perusahaan...tapi...ada alamat imel yang tetap harus mendapat copy dari tiap email yang dikirim!
kopi pes-nya:

Cc: ellena.margaretha@gmail.com
Subject: FW: PDA+GSM Handspring Treo 650 dan Treo 680 dan Treo 750

Teman-teman yang terhormat,

Bersama ini disampaikan bahwa perusahaan kami bahwa Palm, Inc. yang
Berkantor pusat di Sunnyvale, California US membuka kantor pemasaran di
Jakarta untuk regional Asia Tenggara. Produk yang kami pasarkan adalah
PDA+GSM dan Pocket PC. Details produk kami dapat anda lihat di
http://www.palm.com/id/products/smartphones/

Untuk peluncuran perdana produk kami di Indonesia, maka akan memberikan
secara gratis produk terbaru PDA+GSM Palm Type Treo 650 dan Treo
680 dan Treo 750.

Dengan memberikan PDA+GSM ini, kami akan mendapatkan umpan balik yang
berharga dari para pelanggan dan mendapatkan efek mulut ke mulut yang
besar. Yang harus Anda lakukan adalah memfoward pesan ini pada 15 orang
teman. Setelah 2 minggu waktu pengiriman, anda akan menerima sebuah
PDA+GSM Handspring Type Treo 650. Jika Anda memfoward pada 25 orang,
Anda akan menerima PDA+GSM Handspring Type Treo 680. Dan Jika Anda
memfoward pada 40 orang, Anda akan menerima PDA+GSM Handspring Type
Treo 750.

Hanya perlu di ingat untuk mengirimkan sebuah copy pada:
ellena.margaretha@gmail.com


Hanya dengan cara ini kami tahu Anda telah memforward pesan ini.

Semoga berhasil

Ellena Margaretha
Executive Promotion
Jakarta Office
Palm, Inc. Plaza Semanggi 5th FL Jakarta
Email: Private : ellena.margaretha@gmail.com Business: ellen@palm.com


imel ini nyebelin karena inbox gak bisa menyaringnya untuk langsung dibuang, karena biasanya yang ngirim orang kenalan kita.
namanya juga usaha...xixixi...orang pada udah kerja, trus rata² dah punya henpon canggih kok masih juga ngarepin barang gratisan yang belum tentu bisa didapat...atau bahkan cuma bohong adanya....semua imel dikirimnya...gak peduli imel gratisan atau imel resmi kompeni (ditulis lagi?)

yang jelas...aku gak tertarik untuk mengirimkan kembali kepada alamat² imel diimelku....selain gak berminat sama hal yang belum pasti, kasian juga si ellen....kalau imel yang pake gmail gak pengaruh, dipasang saringan...udah bablas ketempat sampah deh semua imel.

jadi sudah adakah yang mendapat henpon canggih gratis?...blom pernah denger sih...
trus ellen itu mahluk luar angkasa ato mahluk yang luar biasa ya...kok sampe menjadi target pembom-an membabi panggang
siapa yang pertama kali mengirimkan ya?
xixixi...wiken kok malah mikirin si ellen!
egp-lah...
Read more...